Apasih Sistem Informasi manajemen itu?
Dan apasih manajeman layanan system informasi/TI ?
Untuk mengetahui apa hubungan antara SIM
dan Manajemen Layanan SI/TI maka pertama tama kita harus tau pengertiannya
dulu.
A. Pengertian Sistem Informasi
Manajemen (SIM)
SIM
adalah sebagai suatu sistem berbasis komputer yang menyediakan informasi bagi
beberapa pemakai dengan kebutuhan yang sama Para pemakai biasanya berbentuk organisasi dan
sistem Informasi Manajemen atau SIM ini menjadi sebuah tolok ukur dalam
pengambilan keputusan di suatu kelompok atau organisasi. Bentuk penyampaian
informasi yang mengarah spesifik pada tujuan yang diinginkan. Sistem informasi
manajemen adalah sistem penting dalam melakukan pengumpulan, proses,
penyimpanan, penganalisisan data, hingga penyebaran mengenai data tersebut. Jadi
, hal ini menunjukan data tersebut atau informasi tersebut dilakukan dengan
melalui beberapa tahap seperti diatas dan hasilnya pun sangat akurat dengan
begitu ilmu sistem informasi ini sangatlah penting bila berjalan dalam sebuah
organisasi atau kelompok.
Ilmu sistem informasi manajemen akan dapat
dijalankan asalkan sumber daya manusia dalam organisasi atau kelompok tersebut
memang dapat diandalkan. Sistem Informasi manajemen ini sangatlah membantu
dalam hal memecahkan masalah dimana didalam suatu perusahaan yang mengalami
masa sulit karena suatu faktor , manajer
atau staff haruslah mencari jalan keluar
untuk memecahkan masalah tersebut dengan menggunakan ilmu system informasi
manajemen ini. Ilmu sistem informasi manajemen terbilang dapat diterapkan
secara luas.
Dibalik
perlunya ilmu sistem informasi manajemen, ada tujuan pentingnya penggunaan ilmu
tersebut. Tiga tujuan penting yang harus dicermati dari sistem informasi antara
lain untuk perhitungan harga, perencanaan, serta pengambilan dari keputusan.
Dengan memegang tiga tujuan tersebut, maka analisis yang dilakukan dapat
dikerjakan dan ditemukan penyelesaiannya
B. PENGERTIAN MANAJEMEN LAYANAN SISTEM
INFORMASI / TI
Sama halnya dengan Manajemen Sistem
Informasi ,Manajemen Layanan SI/TI ini juga berhubungan dalam bentuk
organisasi/perusahaan. Yang maksudnya keduanya sama sama membantu ”suatu hal” dalam
sebuah organisasi. Teknologi informasi (TI) bagi suatu organisasi tidak hanya bermanfaat karena ketersediaan
infrastrukturnya, namun juga bagaimana infrastruktur TI tersebut dapat
digunakan untuk meningkatkan kualitas layanan TI bagi unit bisnis pengguna
layanan. Selain itu, semakin maju dan
berkembangnya organisasi, layanan TI yang ada dituntut untuk selaras dengan
tujuan organisasi.
Dengan keselarasan ini layanan TI
dapat digunakan sebagai pendorong tercapainya tujuan organisasi. Layanan
manajemen TI dilakukan oleh penyedia layanan TI melalui kombinasi yang tepat
dari teknologi, manusia, proses dan informasi. Dan Manajemen Layanan SI/TI itu sendiri
terfokus dalam pengertian ini memiliki hubungan dan kepentingan bersama dengan
gerakan perbaikan proses kerangka kerja dan mencari kebenaran yang sebelumnya
telah di kaji dalam sebuah organisasi.
Manajemen Layanan SI/TI mengacu pada
pelaksanaan dan pengelolaan kualitas layanan TI yang memenuhi kebutuhan bisnis.
Dalam hal ini, Manajemen Layanan SI/TI dapat dianggap sebagai perencanaan
sumber daya perusahaan/Enterprise Resource Planning(ERP) untuk IT, meskipun
akar sejarah dalam operasi TI membatasi penerapannya di seluruh kegiatan besar
TI lainnya, seperti IT manajemen portofolio dan rekayasa perangkat lunak.
Umumnya
Manajemen Layanan SI/TI menangani masalah operasional manajemen teknologi
informasi (kadang disebut operations architecture, arsitektur operasi) dan
bukan pada pengembangan teknologinya sendiri. Tidak ada satu penulis,
organisasi yang dapat mengartikan istilah “manajemen layanan TI” dan
asal-usul kalimat ini tidak jelas.
C. HUBUNGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DENGAN MANAJEMEN LAYANAN
SISTEM INFORMASI / TI
Dalam hal ini
keduanya menuntut untuk tercapainya tujuan organisasi. Serta dapat memecahakan
masalah dengan memberikan keputusan yang paling tepat dan menggunakan informasi
dan manusia sebagai sumber. Keduanya pun terfokus pada proses penyelesaian
masalah untuk mencari kebenaran dan ditemukannya penyelesaian.
Ketika melihat judul keduanya ,
“manajemen” yang mana keduanya sama sama
me- manage sesuatu dengan suatu tujuan yang diinginkan untuk memperoleh jalan
keluar atau keputusan maka dapat lah kita lihat dnegan jelas hubungan keduanya
yang hanya dibedakan dalam fdungsinya atau penempatan penggunaan ilmunya saja.
Sistem
Informasi Manajemen berhubungan dengan Manajemen Layanan SI/TI yaitu saat ilmu
system informasi manejmene ini ikut terjun dan terpakai diManajemen Layanan
SI/TI itu sendiri untuk memecahkan masalah. Ketersedianya seluruh informasi
sebagai bagian tak terpisahkan dari rangkaian proses produksi atau pelayanan
dalam hal ini.
Baca Juga ulasan mengenai : COBIT dan ITIL
SUMBER :
Hidayati,Qoulil R. 2012 Manajemen
Layanan TI . Bandung (.pdf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar